Rantau, – Pemerintah Kabupaten Tapin terus berupaya untuk meningkatkan pertanian di daerah. Salah satunya adalah dengan memberdayakan lahan di Kabupaten Tapin.
Seperti yang dilakukan oleh masyarakat Desa Asam Randah yang menanam jahe merah di lereng pegunungan. Hal inilah yang mendapatkan apresiasi oleh Bupati Tapin HM Arifin Arpan yang saat ini melakukan panen raya Jahe Merah.
Sebelumnya melaksanakan panen jahe merah, orang nomor satu di Kabupaten Tapin ini terlebih dahulu berdialog dengan masyarakat dan petani muda di sana. Terjadi obrolan santai dan hangat antara Bupati dan masyarakat.
Bupati Tapin M Arifin Arpan bersyukur di Kabupaten Tapin telah berhasil menanam jahe merah dan sekarang sudah berkembang.
“Patut kita apresiasi masyarakat Desa Asam Randah Kecamatan Hatungun terus membudidayakan jahe merah,” ujarnya .
Dengan adanya panen jahe merah ini, berharap perkembangan jahe merah di Tapin bisa terus meningkat. Terlebih saat ini para masyarakat telah menanam lebih dari 60 Hektar.
“Kita akan terus mendukung, supaya jahe bisa jadi produk unggulan di Kabupaten Tapin,” tuturnya.
Sementara Kepala Dinas Pertanian Tapin, Wagimin menjelaskan bahwa di Kabupaten Tapin untuk lahan jahe ada 68 hektare, tersebar di beberapa Kecamatan. Yakni Kecamatan Hatungun, Salam Babaris dan Bungur.
“Alhamdulillah hari ini pimpinan kita dapat memanen langsung jahe merah di Desa Asam Randah. Ini membuktikan kepeduliannya terhadap perkembangan jahe merah di Tapin,” pungkasnya.