Rantau, – Berbarengan dengan momen peringatan hari Kemerdekaan RI ke-77 di Kabupaten Tapin. Penghargaan diserahkan Bupati Tapin M Arifin Arpan kepada empat orang petugas di Kecamatan Piani.
Mereka Aipda Aris Susanto, Sertu Suwoto, Aipda Masrudi Efendy dan Kepala Desa Piani Amat Mukra. Karena berhasil menanggulangi Covid-19 di Kecamatan Piani.
Tidak hanya itu, mereka berempat selalu berkolaborasi dan berkerjasama, yang menunjukkan TNI-Polri dan masyarakat bersatu dalam penanggulangan Covid-19.
Bupati Tapin M Arifin Arpan senang dengan partisipasi dan kolaborasi yang dilakukan tiga pilar ini di Kecamatan Piani, karena salah satu wilayah yang berhasil menanggulangi Covid-19.
“Terimakasih atas partisipasinya yang selama ini untuk menanggulanginya Covid-19,” jelasnya, Rabu (17/8).
Dandim 1010 Tapin Letkol Inf Andi Sinrang melalui Danramil Piani Kapten
Inf Waluyo mengakui bahwa anggotanya memang selalu berjibaku untuk menangani Covid-19 selama ini. Bahkan Sertu Suwoto memberikan pelatihan dalam pemakaman Covid-19.
“Termasuk untuk menangani warga yang positif dengan memberikan vitamin dan memberikan semangat kepada mereka,” jelasnya.
Lanjutnya, penghargaan yang diraih merupakan bukti bahwa sinergitas antara TNI-Polri dan masyarakat di Kecamatan Piani selama ini berjalan dengan sangat baik.
“Ke depan pihaknya berharap anggota lain di wilayah binaan masing-masing bisa terus berjuang dengan ikhlas dan tulus bersama masyarakat,” jelasnya.
Sertu Suwoto mengatakan penghargaan ini atas upaya selama ini bersama masyarakat dalam penanganan Covid-19 di Kecamatan Piani, Kabupaten Tapin.
“Penghargaan ini saya persembahkan juga kepada rekan TNI-Polri bersama masyarakat di Wilayah Kecamatan Piani yang selama ini sudah berjuang keras dalam penanganan Posko PPKM,” pungkasnya.