Rantau - Penjabat Bupati Tapin Muhammad Syarifuddin sambut langsung kedatangan para pejabat Kota Banjarbaru yang akan melakukan pertandingan tenis persahabatan dengan pejabat di Kabupaten Tapin, Sabtu 20/07/2024 bertempat di lapangan tenis terbuka.
Penjabat Bupati Tapin Muhammad Syarifuddin mengaku bahwa pelaksanaan pertandingan tenis bersama ini digelar telah rutin dilakukan antara dua daerah ini yakni Kabupaten Tapin dengan kota Banjarbaru.
"Yang mana sebelumnya kita telah berkunjung ke Kota Banjarbaru dan kali ini giliran kita menerima kunjungan dari kota Banjarbaru," jelasnya.
Berharap kegiatan ini dapat terus dilakukan secara rutin, tidak hanya dengan kota Banjarbaru namun semua Kabupaten/ Kota yang ada di Kalimantan Selatan, karena selain untuk bersilaturahmi, namun juga untuk meningkatkan kesehatan para ASN.
"Adanya bermain tenis bersama ini tidak lain untuk meningkatkan silaturahmi," ujarnya
Apel pagi jajaran pejabat, ASN dan PTT dilingkungan Kantor Setda Tapin, Rabu (09/04).
RANTAU,- Ketua TP PKK Tapin Hj Faridah Yamani beserta jajaran melaksanakan pembinaan persiapan penilaian lomba Posyandu tingkat provinsi Kalsel yang diwakili ...
Apel sore jajaran pejabat, ASN dan PTT dilingkungan Kantor Setda Tapin, Selasa (08/04).
Apel dipimpin oleh Aspemkesra H Zainal Abidin dan dihadiri para asisten, staf ahli, kepala bagian, ASN dan PTT.