Rantau - Penjabat Bupati Tapin Muhammad Syarifuddin serahkan secara langsung lima ekor sapi kurban di lima lokasi berbeda yang ada di Kabupaten Tapin, Senin 17/06/2024.
Penjabat Bupati Tapin Muhammad Syarifuddin mengatakan di momen Hari Raya Idul Adha ini, dirinya bersama dengan keluarga turut serta berkurban.
"Alhamdulillah tahun ini memiliki kesempatan berkorban sebanyak 5 ekor sapi untuk masyarakat kabupaten Tapin," ujarnya.
Dikatakan Syarifuddin , Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah memperingati peristiwa kurban, yaitu ketika Nabi Ibrahim bersedia mengorbankan putranya Ismail sebagai wujud kepatuhan kepada Allah SWT.
" Insya Allah dengan kita melaksanakan kurban ini, secara tidak langsung kita turut menyebarkan syiar Islam dan akan mendapatkan ganjaran pahala dari Allah SWT," ucapnya
Berqurban, lanjut Penjabat Bupati Tapin , merupakan bentuk rasa syukur atas nikmat yang diberikan oleh Allah SWT.
"Rasa syukur tersebut, diwujudkan dengan cara menyembelih hewan kurban, lalu dagingnya diberikan kepada fakir miskin dan kerabat kita untuk meningkatkan solidaritas sosial," pungkasnya.
Apel pagi jajaran pejabat, ASN dan PTT dilingkungan Kantor Setda Tapin, Rabu (09/04).
RANTAU,- Ketua TP PKK Tapin Hj Faridah Yamani beserta jajaran melaksanakan pembinaan persiapan penilaian lomba Posyandu tingkat provinsi Kalsel yang diwakili ...
Apel sore jajaran pejabat, ASN dan PTT dilingkungan Kantor Setda Tapin, Selasa (08/04).
Apel dipimpin oleh Aspemkesra H Zainal Abidin dan dihadiri para asisten, staf ahli, kepala bagian, ASN dan PTT.